DAUN SERIBU
Daun seribu termasuk tanaman herbal yang banyak manfaat yang dapat menyambuhkan gangguan syaraf,gangguan pencernaan, mengurangi yeri haid.Di indonesia dikenal dengan nama Daun Seribu.Indonesia: Daun seribu
Achillea santolina
Klasifikasi
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Asteridae
Ordo: Asterales
Famili: Asteraceae
Genus: Achillea
Spesies: Achillea santolina L
Nama latin: Achillea millefolium
Nama daerah: Godong sewu; Daun hidung berdarah; Gandana; Momadra
Deskripsi tanaman: Herba (Rumput
– rumputan)tinggi 15-50 cm. Daun bercangap menyirip, pada masa
vegetatif, daun tumbuh membentuk roset, karena batang belum muncul di
atas tanah, lebar anak daun hanya 2 mm. Bunga pada tandannya membentuk
payung berwarna kemerahan atau putih, tabungnya berwarna kuning, pada
saat berbunga tangkainya tumbuh cepat sehingga tampak ruasnya memanjang.
Buahnya kecil-kecil dan kulit tidak pecah.
Deskripsi
Habitus : Semak, tinggi 45 cm.
Batang : Tidak berkayu, bulat, berbuku, hijau.
Daun
: Majemuk, menyirip ganda, duduk memeluk batang, bercangap, ujung
membulat atau tumpul, pangkal menyempit, panjang 2-35 cm, lebar 1-4 cm,
hijau.
Bunga : Majemuk, di ujung
batang, bentuk kerucut, diameter + 1,5 cm, putik menjulang keluar,
mahkota lima, bergerigi tumpul, tabung tiga sampai sepuluh, putih.
Buah : Kecil, bulat telur, coklat.
Biji : Kecil, pipih, hitam,
Akar : Tunggang, coklat muda.
Kandungan kimia
Daun
dan akar Achiltea millefolium mengandung saponin dan flovonoida, di
samping itu akar juga mengandung polifenol dan daunnya juga mengandung
minyak atsiri.
Habitat: Tumbuh baik pada ketinggian tempat 900-1500 m dpl.
Bagian tanaman yang digunakan: Seluruh bagian tumbuhan
Kandungan kimia: Akhileina;
Stakhidrina; Kholina; Polina; Apigenin; Inulin; Flavon; Glikosida
benzaldehidsianhidrin; Zat samak; Asparagin; Minyak lemak.
Khasiat: Diaforetik; Antipiretik; Diuretik; Hipotensif; Antiseptik.
Nama simplesia: Achilleae millefolli Herba
Resep tradisional:
Daun Achillea millefolium berkhasiat sebagai obat nyeri haid dan obat sakit perut.
Untuk obat nyeri haid:
Yang
dipakai 20 gram daun Achillea millefolium, dicuci dan direbus dengan 1
gelas air selama 15 menit, seteiah dingin disaring. Hasil saringan
diminum sekaligus
Gangguan syaraf:
Daun seribu kering 30 g; Air 2 gelas, Daun direbus hingga cairannya tinggal 1 gelas, Diminum setiap jam
Gangguan pencernaan:
Daun
seribu ditumbuk halus 1 sendok makan; Madu 1 sendok makan, Keduanya
diaduk menjadi satu, Sehari minum 3 kali; tiap kali minum 1 cangkir;
setiap hari hendaknya makan buah pepaya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar